Return to site

Pertimbangkan Hal Ini Sebelum Membuat Marketing Pipeline

Perencanaan sebelum membuat marketing pipeline yang baik

· Tips Marketing

Selain membutuhkan sales pipeline, perusahaan perlu menerapkan marketing pipeline untuk memastikan rencana marketing perusahaan berjalan dengan baik. Marketing pipeline juga menjadi bahan pertimbangan utama untuk mengetahui dimana Anda berhasil menjual produk dengan baik dan apa yang dibeli oleh pelanggan.

Sama halnya seperti sales pipeline, marketing pipeline memiliki fungsi untuk melacak atau memantau siklus penjualan yang dapat diselaraskan dengan hasil penjualan yang memberi pengaruh besar terhadap perusahaan. Sehingga perusahaan dapat dengan mudah melakukan pemasaran, membuat konten, mengembangkan strategi dan juga proses-proses yang dapat mempercepat pembelian dari pelanggan.

Apabila Anda ingin membuat marketing pipeline, Anda harus mempertimbangkan hal-hal berikut ini:

1. Kapan waktu yang tepat untuk merencanakan penyusunan marketing pipeline?

Sebelum Anda memutuskan untuk membuat marketing pipeline, cobalah untuk mempertimbangkan waktu yang tepat sesuai kebutuhan perusahaan. Misal, Anda mulai merencanakan marketing pipeline setelah mendapatkan laporan penjualan tahunan. Memilih waktu ini tentu akan lebih baik karena Anda dapat mengukur hasil marketing Anda selama periode sebelumnya.

2. Seberapa sering perusahaan harus meninjau planning marketing pipeline?

Untuk memiliki strategi marketing pipeline yang solid, tim marketing maupun leader harus terus melakukan pemantauan secara berkala. Kami tidak dapat menyebutkan seberapa sering Anda harus memonitor marketing pipeline dalam perusahaan Anda. Karena, data yang dihasilkan oleh masing-masing perusahaan tentu memiliki perbedaan yang sangat signifikan. Untuk itu, putuskan peninjauan ulang marketing pipeline Anda sebijak mungkin bergantung pada laporan kinerja perusahaan.

Pastikan data-data yang Anda miliki adalah data akurat yang memang benar-benar membantu peluang konversi dari konten marketing yang Anda buat. Anda tidak akan bisa menarik minat audiens jika strategi dan konten Anda tidak berkualitas.

3. Apa Key Performance Indicators (KPIs) yang harus diperhatikan?

Indikator kinerja (KPI) pada marketing pipeline adalah fokus pada peningkatan atau adanya kemajuan dalam penjualan. Meskipun KPI utama dalam marketing pipeline adalah penjualan dan keuntungan, Anda juga harus memperhatikan siklus penjualan yang berhasil diterapkan perusahaan untuk semakin meningkatkan produktivitas tim marketing.

Ilustrasi (c) Unsplash.com