Salesperson yang memiliki cara pandang lebih modern, mereka tidak hanya akan memikirkan bagaimana cara menjual produk. Tetapi, ia akan cenderung berpikir “menjual produk secara langsung belakangan, hubungan pelanggan/prospek harus diutamakan”. Mengapa mereka tidak memikirkan penjualan terlebih dahulu? Alasan yang paling sederhana, jika menjual, Anda akan menawarkan barang pada semua orang dan berharap tercapainya penjualan. Sedangkan dengan menjaga hubungan, tidak perlu menawarkan produk, tetapi saat menemukan kebutuhan yang cocok dengan produk, sales dapat langsung menawarkan produk tersebut kepada prospek.
Tetapi, bukan itu saja yang menjadi faktor penunjang bagi salesperson untuk dapat bekerja lebih baik. Selain menjaga hubungan dan menjual tanpa menawarkan secara berkala, berikut adalah beberap hal yang harus dimiliki oleh salesperson untuk mencapai penjualan yang lebih baik.
1. Interaksi dengan prospek
Anda tidak akan mampu memecahkan masalah bagi seorang prospek, apabila Anda hanya mendengarkan tetapi tidak berani menjawab untuk memberikan ide-ide. Jika Anda ingin menjual, maka Anda harus berinteraksi dengan prospek-prospek Anda. Karena dengan interaksi ini akan menentukan keberhasilan Anda dalam menjual dan menjaga hubungan.
2. Selalu sopan pada semua orang
Perlakukan semua orang yang masuk dalam jaringan bisnis Anda sebagai keluarga. Jaga sopan santun Anda dihadapan prospek sebagai bentuk penghormatan yang terbaik dari Anda. Selalu menjaga sikap sopan dan santun dari Anda juga dapat meningkatkan kepercayaan dari prospek. Sehingga, peluang untuk mencapai penjualan pun akan semakin meningkat.
3. Memiliki pengetahuan yang baik
Pengetahuan disini bukan tentang pengetahuan umum dalam kehidupan kita. Tetapi, pengetahuan-pengetahuan tertentu yang dapat mendorong terjalinnya komunikasi yang baik antara Anda dengan prospek . Serta memiliki potensi atau kecocokan dengan masalah yang dihadapi oleh prospek.
4. Sabar
Tidak ada batasan dalam menjaga kesabaran. Itu yang harus Anda tanamkan dalam diri untuk tetap menjaga hubungan baik dengan prospek. Sekalipun Anda harus menerima ucapan-ucapan negatif dari prospek, Anda tetap harus bersabar dan tidak membalas ungkapan negatif tersebut. Ketika Anda berhasil mengendalikan kesabaran, orang lain yang bertemu dengan Anda pun akan lebih nyaman dan yakin terhadap bisnis Anda.
Ilustrasi (c) Unsplash.com