Return to site

Memaksimalkan Review Pelanggan Untuk Meningkatkan Penjualan

Meningkatkan penjualan dari review pelanggan

Memaksimalkan Review Pelanggan Untuk Meningkatkan Penjualan

Perusahaan memang tidak bisa berbagi data pelanggan untuk menjaga rahasia perusahaan serta privasi pelanggan. Akan tetapi, dari sisi pelanggan, masih memiliki kesempatan untuk berbagi ulasan/review dengan pelanggan lain yang mampu meningkatkan penjualan. Dalam kondisi seperti ini, perusahaan menjadi penengah agar dapat mempertemukan pelanggan satu dengan lainnya dalam satu tempat. Misal, Anda melakukan pertemuan tahunan antara perusahaan dengan pelanggan dalam salah satu event seperti seminar atau event-event lainnya. Berikut alasan mengapa Anda harus memaksimalkan ulasan pelanggan untuk meningkatkan penjualan.

 

1. Pelanggan sebagai konsultan untuk perusahaan

Sebenarnya adakalanya perusahaan tidak membutuhkan seorang konsultan untuk mencari tahu kelemahan perusahaan. Yang perlu dilakukan oleh perusahaan adalah dengan menjadikan pelanggan-pelanggannya sebagai konsultan perusahaan. Mungkin agak sedikit membingungkan bagi Anda, apa maksudnya pelanggan sebagai konsultan perusahaan?

 

Pelanggan kita yang mencapai ratusan atau bahkan jutaan pasti menemukan celah dimana perusahaan tidak dapat memenuhi kebutuhan mereka. Untuk mengetahui apa saja yang belum bisa dipenuhi, maka perusahaan harus meminta feedback dari pelanggan tentang kekurangan perusahaan. Dari feedback tersebut Anda akan mendapatkan jawaban yang lebih tertarget daripada konsultan internal dari perusahaan.

 

2. Memaksimalkan review dari pelanggan

Jika Anda ingin memaksimalkan penjualan dengan baik, maka Anda harus memiliki ulasan yang positif dari pelanggan-pelanggan Anda. Perlu Anda ketahui, Ada perusahaan yang membuat ulasan palsu di website atau iklan yang mereka buat. Tujuannya adalah untuk menarik minat orang lain yang belum pernah bertransaksi dengan perusahaan.

 

Padahal, ulasan-ulasan palsu yang dikeluarkan oleh perusahaan akan menjadi ulasan yang percuma dan tidak akan memberikan efek yang positif untuk penjualan. Lain halnya jika ulasan yang diberikan adalah merupakan ulasan yang benar-benar dari pelanggan.

 

3. Ulasan yang dipercaya oleh pelanggan baru/prospek

Ulasan yang paling berpengaruh untuk peningkatan penjualan ialah ulasan yang diberikan oleh pelanggan melalui media online baik di social media, komunitas maupun forum. Disitulah ulasan menjadi kunci yang sangat berpengaruh untuk peningkatan penjualan Anda. Semakin banyak ulasan positif yang Anda dapatkan, maka semakin banyak pula pelanggan baru yang akan datang kepada Anda yang artinya Anda akan mengalami peningkatan penjualan. Semakin sedikit ulasan positif yang didapatkan, maka semakin sedikit pula pelanggan yang percaya dengan perusahaan Anda dan semakin kecil pula penjualan yang Anda dapatkan.

 

4. Memaksimalkan review untuk penjualan

Jika Anda ingin memaksimalkan penjualan dari review tersebut, maka jangan takut Anda ikut berbaur dengan mereka yang sedang membicarakan perusahaan Anda. Jika negatif, buatlah permintaan maaf secara langsung. Jika melalui forum, Anda dapat membalas postingan, jika melalui social media, Anda dapat merespon dengan komentar. Sebaliknya, jika Anda mendapatkan respon positif, maka ucapkan terima kasih kepada mereka agar mereka semakin senang dengan pelayanan Anda dan merasa dihargai oleh perusahaan. Jangan lupa untuk menginformasikan produk terbaru atau promo terbaru yang Anda miliki dan meninggalkan kontak perusahaan untuk memudahkan pelanggan untuk menghubungi Anda jika ada masalah atau ingin melakukan pembelian.

 

Itulah cara memaksimalkan review agar bisa meningkatkan penjualan. Jangan lupa subscribes untuk mendapatkan tips-tips terbaru dari kami tentang sales, marketing dan CRM.

Ilustrasi (c) Pixabay.com | Pexels.com