Menentukan target dalam setiap aktivitas dan proses penjualan adalah hal yang tidak bisa kita kesampingkan. Dengan target inilah kita akan mampu menjadi salesperson yang lebih berkembang. Namun, kita sering kali dihadapkan dengan masalah bagaimana mengatur target dengan benar dan sesuai dengan perencanaan. Jika hanya mengatur target, semua orang pasti bisa. Tetapi, untuk mengatur hal tersebut dengan benar dan sejalan dengan perencanaan tidak bisa dilakukan oleh semua orang. Kita ingin selalu mencapai target besar, tetapi kita melupakan target kecil. Pencapaian target besar pun tidak akan berguna. Kita mencapai target kecil dan sedang, tetapi tidak mampu mencapai target besar, itu artinya pencapaian kita belum sempurna.
Menyeimbangkan pencapaian target kecil dan target besar merupakan pencapaian yang sebenarnya dalam setiap aktivitas baik penjualan, pemasaran maupun aktivitas lainnya. Bagaimana cara agar kita dapat mencapai semua target yang sudah ditetapkan? Berikut adalah beberapa tips untuk Anda!
1. Tentukan 1-2 target besar (target utama) yang ingin Anda capai
Target besar adalah target yang memiliki tingkat kesulitan yang lebih tinggi. Umumnya, target ini merupakan target jangka panjang yang harus diselesaikan oleh salesperson. Dikarenakan target ini memiliki tingkat kesulitan yang lebih besar, Anda perlu membuat target ini tidak lebih dari 2 target. Sehingga, Anda dapat lebih fokus pada satu target yang memiliki tingkat kemungkinan lebih baik untuk dicapai.
2. Menentukan 2-3 target menengah yang dapat mengarahkan Anda pada target utama
Target menengah memiliki durasi waktu yang sangat variatif, umumnya target menengah ini berdurasi antara 6 – 12 bulan. Dikarenakan ini dapat menghabiskan waktu yang cukup lama, maka Anda perlu membuat target menengah yang memiliki relevansi terhadap target utama yang ingin Anda capai.
3. Menentukan 3-6 target jangka pendek
Target jangka pendek merupakan target yang dapat memotivasi Anda dalam bekerja. Umumnya target jangka pendek berjalan dengan durasi 1 – 6 bulan. Target jangka pendek juga dapat membawa Anda pada perkembangan dalam meramu strategi dalam pencapaian target besar. Jadi, Anda harus mengasah kemampuan dan menentukan target ini yang memiliki relevansi dengan target menengah dan besar.